Selasa, 28 Februari 2012

Ferrari Ambil Risiko dengan Mobil F2012


JMI NEWS MEDIA — Ferrari mengakui, mereka telah mengambil risiko dengan desain mobil baru tahun ini, dibandingkan dengan mobil-mobil terdahulu. Tim yang bermarkas di Maranello itu menyatakan, mobil F2012, yang diluncurkan pada Jumat (3/2/12), bakal lebih agresif demi mencapai target menjadi juara dunia Formula 1 musim 2012.

Memang, ada perubahan radikal pada beberapa bagian, terutama pada moncong. Ini untuk pertama kalinya sebuah mobil menggunakan suspensi
 pull-rod depan, sejak Minardi melakukannya pada tahun 2001.

" Tentu saja kami telah mengambil lebih banyak risiko pada dasar tata letak mobil dan hal-hal seperti itu, tetapi secara keseluruhan semua orang telah melakukan pekerjaan yang baik"
-- Pat Fry

Selanjutnya, tim juga telah bekerja keras pada sidepod dan bagian belakang mobil, serta mencoba dan membuat aerodinamika yang menguntungkan, demi sebuah kemajuan sehingga bisa mengalahkan Red Bull Racing.

Direktur teknik, Pat Fry, menegaskan bahwa Ferrari sengaja memutuskan sebuah pendekatan yang agresif untuk mobil tahun ini–dan tidak pernah takut mendorong sampai batas.

"Banyak orang telah mengatakan banyak hal, dan itu sebuah langkah yang sedikit menjauh dari keberadaan kami," ujarnya kepada situs resmi Ferrari. "Tentu saja kami telah mengambil lebih banyak risiko pada dasar tata letak mobil dan hal-hal seperti itu, tetapi secara keseluruhan semua orang telah melakukan pekerjaan yang baik.

"Tetapi kami harus membanting tulang dan mulai mendorong untuk
 upgrade sejak balapan pertama dan sepanjang tahun."

Ferrari sedang merencanakan sebuah pengembangan besar yang akan diperkenalkan saat tes terakhir di Barcelona pada bulan Maret, serta perbaikan lebih lanjut untuk balapan pertama di Australia.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More